Ribuan Orang Bakal Ikuti Tour Senam AMIN di Kulon Progo

Peserta Tour Senam AMIN berfoto bersama usai senam di Bantul pada minggu lalu. (Foto: Istimewa)
Peserta Tour Senam AMIN berfoto bersama usai senam di Bantul pada minggu lalu. (Foto: Istimewa)


Insyaallah besok peserta Tour Senam AMIN di Kulon Progo jumlahnya paling banyak. #aminkanindonesia

KULON PROGO | KBA - Ribuan peserta akan mengikuti Tour Senam AMIN yang digelar di Kulon Progo, Yogyakarta pada Minggu, 4 Februari 2024. Jumlahnya diprediksi paling banyak dibanding tour senam sebelumnya.

Koordinator Tour Senam AMIN Nur Aisyah Haefani mengatakan, selama ini sudah enam kali melakukan senam dengan lokasi yang berbeda setiap minggu. "Sudah terlaksana enam kali, kabupaten/kota di DIY kebagian tempat. Besok penutupan Tour Senam AMIN di Kulon Progo," katanya kepada KBA News, Jumat, 2 Februari 2024.

Dia mengatakan, selama ini jumlah peserta terbanyak Tour Senam AMIN di Gunungkidul dua pekan lalu. Jumlahnya sekitar 1.200 orang. "Insyaallah besok peserta Tour Senam AMIN di Kulon Progo jumlahnya paling banyak," katanya

Menurut dia, peserta senam yang berangkat dari Kota Yogyakarta saja ada delapan bus. Belum termasuk peserta senam yang berasal dari tuan rumah Kulon Progo. "Infonya dari Kulon Progo ada tiga bus, belum termasuk warga sekitar lokasi senam," imbuhnya.

Ketua Persaudaraan Mak-mak Indonesia (PMMI) ini mengatakan, lokasi senam di Kulon Progo digelar di dua tempat. Lokasi pertama di Taman Edukasi Kahyangan Pergiwatu Kulon, Srikayangan, Sentolo. Lokasi kedua di Taman Jamu Naturindo Secang, Sendangsari, Pengasih.

"Selain senam, juga digelar pemeriksaan kesehatan, pembuatan video Senam AMIN yang akan di-share ke media sosial serra studi wisata jamu," jelas Mak Ais, sapaan akrab Nur Aisyah Haefani.

Mak Ais mengungkapkan, Tour Senam AMIN ini tujuannya untuk mengampanyekan agar capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar semakin dikenal masyarakat. Harapannya setelah mengenal lalu memilihnya di bilik suara TPS pada 14 Febaruari 2024. “Semoga semakin tersyiar secara maksimal paslon AMIN," ungkapnya.

Dia mengatakan, di sela-sela acara senam nanti juga ada orasi politik. Isinya menitikberatkan agar para peserta turut menjadi saksi untuk pasangan AMIN di TPS, minimal menjadi saksi luar TPS di lingkungan masing-masing. "Tugas saat coblosan sangat penting, mengawal suara AMIN minimal agar tidak dicurangi," tegasnya. (kba)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama