Anies meminta kepada masyarakat DKI Jakarta agar tak abaikan kesehatan jiwa dan sesama. Hal itu karena tak kalah pentingnya dari kesehatan fisik.
Anies meminta kepada masyarakat DKI Jakarta agar tak abaikan kesehatan jiwa dan sesama. Hal itu karena tak kalah pentingnya dari kesehatan fisik.
JAKARTA | KBA – Aksi heroik sopir bus TransJakarta bernama Khaerun yang menggagalkan orang bunuh diri mendapatkan pujian dari masyarakat luas. Tak terkecuali dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Ia pun secara khusus mendapatkan undangan dari orang nomor satu di Ibu Kota itu ke Balai Kota.
“Hari ini kami mengundang Pak Khaerun ke Balai Kota untuk mengapresiasi beliau langsung,” tulis Anies dalam akun Instagram-nya yang dikutip KBA News, Sabtu, 29 Januari 2022.
Anies pun menyampaikan terima kasih kepada Khaerun karena sudah menunjukkan respon sebagai seorang yang bertanggungjawab.
Mantan Rektor Universitas Paramadina itu mengatakan, dalam peristiwa yang tidak terduga, Khaerun memilih untuk peduli dan bertindak, memilih menyelamatkan sesama warga dan tidak membiarkannya sendiri. “Bapak adalah teladan bagi kita semua,” jelasnya.
Selain itu, Anies meminta kepada masyarakat DKI Jakarta agar tak abaikan kesehatan jiwa dan sesama. Hal itu karena tak kalah pentingnya dari kesehatan fisik.
“Jika teman-teman atau orang yang dikenal mengalami kecemasan, depresi atau masalah kesehatan jiwa lainnya, jangan ragu untuk menghubungi dan berdiskusi dengan pihak terkait, seperti psikolog, psikiater, juga klinik kesehatan jiwa,” jelasnya.
“Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta menyediakan psikolog gratis bagi warga yang ingin melakukan konsultasi kesehatan jiwa. Terdapat 23 lokasi konsultasi gratis di 23 Puskesmas Jakarta dengan BPJS,” ujarnya.
Khaerun menjadi perbincangan karena aksi heroiknya menggagalkan upaya bunuh diri seorang wanita di Jembatan Tiga, Jakarta Barat. Pramudi bus TransJakarta dengan nomor body PPD 707 rute Pluit-Pinang Ranti atau Koridor 9 itu mendapatkan banyak pujian.
Bahkan, Khaerun mendapatkan hadiah berupa 5 gram emas dari Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta selaku operator bus TransJakarta tempat Khaerun bekerja.
Ia juga mendapatkan piagam penghargaan yang diberikan langsung oleh Direktur Utama Perum PPD, Pande Putu Yasa. (kba)