Forkom Jaringan Antar-Simpul Relawan Anies Baswedan akan menggelar pengukuhan Tim 100 Bakorsi Tegal sekaligus launching baliho jumbo Poskora AMIN. #kbanews
TEGAL | KBA – Forum Komunikasi (Forkom) Jaringan Antar-Simpul Relawan Anies Baswedan akan menggelar pengukuhan Tim 100 Badan Koordinasi Saksi (Bakorsi) Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Minggu, 17 September 2023.
Sebanyak 100 relawan penggerak akan dikukuhkan serta mendatangani pakta integritas relawam. Mereka berasal dari tujuh simpul relawan Anies Baswedan yakni Jarnas ABW, Jarnas beraksi, AP24, Aniser, Sobat Anies, Jass biru, dan AFCI.
Sekretaris Panitia Pengkuhan Tim 100 Bakorsi Tegal Akhmad Muhajir mengatakan, pengukuhan digelar di Wong Tegal Center (WTC) Procot, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Acara dimulai pukul 09.00 WIB.
“Acara dihadiri perwakilan partai politik pengusung dan pendukung serta tokoh masyarakat. Perwakilan partai yang sudah konfirmasi hadri yakni NasDem, PKB, PKS, dan Partai Ummat,” katanya kepada KBA News, Sabtu, 16 September 2023.
Dia mengatakan, selain pengukuhan Tim 100 Bakorsi, di sela-sela acara juga dilakukan launching Posko Relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Poskora AMIN. Panitia sudah mencetak enam baliho besar ukuran 2×3 bergambar pasangan AMIN.
“Secara simbolis kita sudah mencetak enam baliho besar, nanti akan dipasang di masing-masing dapil. Untuk banner Poskora AMIN ukuran kecil-kecil akan dicetak menyusul,” jelasnya.
Muhajir mengungkapkan, acara pengukuhan bakorsi dan launching Poskora AMIN merupakan partisipasi partai pengusung dan pendukung. Sebelum pengukuhan, panitia dan Forkom sudah melakukan silaturahmi ke partai politik pengusung pasangan AMIN.
Menurut dia, partai politik merespons positif pengukuhan bakorsi dan launching Poskora AMIN ini. Mereka juga membantu pendanaan acara termasuk pengadaan baliho besar Poskora AMIN tersebut.
“Ini menunjukkan adanya sinergi yang bagus antara simpul relawan dengan partai pengusung bersinergi dalam rangka pemenangan AMIN di Kabupaten Tegal,” jelasnya. (kba)
Discussion about this post