Relawan Sobat Anies Ajibarang Banyumas melakukan droping air bersih di sejumlah desa yang mengalami kekeringan akibat kemarau. Salah satunya Desa Kracak yang merupakan lokasi Anies Baswedan menjalani KKN semasa kuliah di UGM Yogyakarta. #kbanews
BANYUMAS | KBA – Kekeringan melanda sejumlah daerah akibat musim kemarau. Salah satunya Desa Kracak, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Desa ini merupakan lokasi Anies Baswedan menjalani KKN semasa kuliah di UGM Yogyakarta.
Merespons krisis air bersih ini, relawan Sobat Anies Ajibarang Banyumas menyalurkan bantuan air bersih ke warga, Rabu, 13 September 2023. Selain Desa Kracak, relawan juga melakukan droping air bersih ke Desa Cibangking, Kecamatan Pekuncen.
Ketua Relawan Sobat Anies Ajibarang Babeh Toni mengatakan, aksi sosial dengan berbagi air bersih kepada warga yang membutuhkan. “Hari ini kami droping air bersih di desa-desa yakni Cibangkong dan Kracak,” katanya kepada KBA News, Rabu, 13 September 2023.
Dia mengaku bersyukur pasokan air bersih mendapat sambutan hangat masyarakat. “Alhamdulillah, kepedulian relawan Sobat Anies Ajibarang mendapat animo masyarakat,” ungkapnya.
Pria yang didaulat sebagai ketua panitia ini mengungkapkan, relawan Sobat Anies Ajibarang tetap siaga selama musim kemarau. Relawan sudah mendata dan memetakan daerah-daerah yang membutuhkan pasokan air bersih. “Kami siaga untuk menyalurkan bantuan air bersih, dari pagi, malam hingga dini hari,” tuturnya.
Tingginya permintaan serta keterbatasan armada angkut yang hanya berkapasitas 1.000 hingga 2.000 liter, membuat air langsung habis dalam hitungan menit.
Sejumlah warga mengaku sangat terbantu dengan droping air bersih dari simpul relawan pasangan capres dan cawapres, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau AMIN ini. “Tentu sangat membantu karena volume air di sumur sudah menyusut. Kalau mau mengambil air jaraknya cukup jauh,” kata Fita, warga Kracak.
Dia berharap pemerintah membagun jaringan air bersih yang dekat dengan perkampungan warga yang rutin mengalami kekeringan saat kemarau. “Warga berharap ada jaringan air bersih bisa sampai ke sini agar setiap kemarau tidak kekurangan air,” ujarnya. (kba)