Dialog Kebangsaan ini juga sekaligus menjadi ajang konsolidasi bagi sesama relawan.#kbanews
JAKARTA | KBA – Sekitar 300 relawan dari 22 simpul dan masyarakat umum antusias mengikuti Dialog Kebangsaan yang digelar Sekretariat Bersama (Sekber) Relawan Anies Riau di RM Pondok Khas Melayu,
Pekanbaru, kemarin, Jumat, 15 September 2023.
Mereka semua ingin mengetahui persoalan-persoalan kebangsaan dan solusinya dari sejumlah pakar yang hadir dari tingkat nasional.
“Relawan yang hadir sebagai peserta kurang lebih 200 orang. Ditambah warga dari Komunitas Hamba Allah dan ibu-ibu dari majelis taklim, ada 100 orang. Jadi sekitar 300 orang. Semua semangat (mengikuti),” jelas Sekretaris Sekber Relawan Anies Riau Budi Sofyan kepada KBA News Sabtu, 16 September 2023.
Dialog Kebangsaan Relawan Anies Baswedan ini menghadirkan mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu, ekonom Awalil Rizky, dan mantan Kapolda Kalimantan Barat Irjen (Purn) Sukrawardi Dahlan sebagai pembicara. Semua narasumber tersebut mengungkap berbagai permasalahan bangsa sehingga perlunya perubahan untuk Indonesia yang lebih baik.
“Pemahaman para relawan terkait masalah-masalah kebangsaan, terutama terkait ekonomi semakin kuat. Ini menjadi modal bagi relawan untuk menyosialisasikan kepada masyarakat tentang pentingnya mendukung capres yang mengusung gagasan perubahan,” jelas Budi.

“Kita juga akan bangkitkan kesadaran warga jangan lagi mau disogok saat pemilu kalau ingin Indonesia lebih baik. Karena kalau (calon) menang karena politik uang, jangan harap ada perubahan di Indonesia,” sambungnya.
Dialog Kebangsaan ini juga sekaligus menjadi ajang konsolidasi bagi sesama relawan. Para relawan yang berasal dari puluhan simpul pun semakin solid dan siap memenangkan Pilpres 2024.
“Kami semakin solid dan fokus memenangkan Mas Anies – Gus Muhaimin dalam Pilpres 2024,” demikian Budi Sofyan. (kba)
Discussion about this post